We Ungry :( Please Klik we

Jumat, 25 Januari 2013

Mengapa Pernikahan Dini harus dihindari?

   Jika anda berniat untuk melaksanakan pernikahan di usia muda, sebaiknya anda pikirkan dengan cermat keputusan anda itu. mau tau mengapa? berikut penjelasanya berdasarkan pengalaman dikehidupan saya.
pernikahan dini adalah pernikahan yang terjadi yang disebabkan oleh beberapa hal diantaranya :

  1. Rencana Orang tua
  2. Hamil diluar Nikah 
  3. Kemahuan Sendiri
  4. Seks Bebas / Hubungan Seks Pra Nikah
1. Rencana Orang tua.
     Dalam pernikahan orang tua memiliki peran penting sebagai pemberi restu kepada kedua suami istri yang menikah, karena kebanyakan dari yang telah terjadi pernikahan yang tidak mendapat restu dari kedua orang tua itu tidak akan bahagia. orang tua kita selalu menginginkan yang terbaik untuk kita anak-anaknya tetapi didalam mengambil keputusan tentu saja mereka bisa salah karena mereka juga manusia yang tidak luput dari kesalahan. jika anda terpaksa menikah pada usia yang tidak seharusnya anda menikah sebaiknya bicarakan hal tersebut kepada kedua orang tua anda agar tidak terjadi kesalahpahaman dikemudian hari. pernikahan seperti ini bisa terjadi akibat misalnya:
-Faktor Ekonomi, 
-Faktor metode Perjodohan (masih ingat cerita Siti Nur Baya)
-dan Faktor Kenakalan Remaja 

- Faktor Ekonomi.
  kebutuhan ekonomi sebuah keluarga sangat mempengaruhi pernikahan dini ini, mengapa begitu? karena banyak kejadian yang pernah saya lihat orang tua yang tidak mampu menikahkan anak perempuan mereka kepada lelaki yang tergolong orang yang mampu dan bisa menjamin masa depan (bagi anda perempuan).

-Faktor Perjodohan
  Ini adalah gaya jaman dulu. tetapi jangan anda pikir acara saling menjodohkan ini tidak ada pada cara hidup orang-orang tua moderen. 

-Faktor kenakalan
  Anda nakal, susah diatur, terlalu bebas, putus sekolah dan tidak mau mendengarkan nasehat. pada orang tua tertentu mereka akan  bosan dengan sikap anda dan tingkah laku anda ini dan mereka mencoba-coba mencari solusi terbaik untuk anda yaitu salah satunya menikahkan anda agar anda bisa belajar bertanggung jawab dan agar anda bisa merasakan beratnya tanggung jawab seorang ayah ataupun ibu kepada anaknya.

 Pernikahan seperti ini sangat sulit dijalani jika kita sebagai anak tidak ihklas menjalani sebuah pernikahan yang telah direncanakan orang tua apa lagi sebuah pernikahan dini, bukan kemahuan kita dan kita tidak mencintai pasangan kita hal itu yang menghambat dan membuat sebuah pernikahan itu menjadi hampa.

2. Hamil diluar Nikah
    Tentu saja orang yang sudah hamil diluar nikah harus dinikahkan mengapa? karena untuk mempertanggung jawabkan perbuatan mereka, untuk memperjelas status sosial anak yang sedang dalam kandungan dan juga untuk memperkecil tanggungan aib bagi sebuah keluarga.

3.Keinginan Sendiri
   Hal ini yang seharusnya diperhatikan setiap orang tua demi kebahagiaan kehidupan rumah tangga anaknya, sebagai orang tua seharusnya memberikan penjelasan, pengertian dan pemahaman tentang sebuah pernikahan bahwa sebuah pernikahan itu adalah hal serius yang akan dijalani oleh anak kita. butuh kedewasaan dan kematangan baik secara pribadi,psikologis maupun fisik. 

4. Seks Bebas
   Seks bebas bisa memicu dan menyebabkan terjadinya pernikahan dini mengapa? karena seks bebas bisa menyebabkan kehamilan diluar nikah, keterikatan antara pasangan dan pengaduan seorang wanita kepada orang tuanya atas perbuatan tidak senonoh pasanga lelakinya.

   Apapun penyebabnya pernikahan dini sebaiknya anda jauhi karena :
- Sulit untuk menemukan kebahagian didalam sebuah pernikahan dini karena perbedaan pendapat yang jauh     
   berbeda dengan pasangan.
- Salah satu penyebab perselingkuhan karena minim masa lajang yang seharusnya.
- Kurang dewasa dalam menjalani hubungan.
- Kurangnya memahami dan saling pengertian terhadap pasangan
- Penyesalan yang mendalam.


   Semoga tulisan ini bisa memberikan pelajaran kepada teman-teman tentang Faktor Negatif dari pernikahan dini. mohon berikan komentar, pendapat dan keritikan anda terima kasih.
  
   
    

 
 

1 komentar: